Bolos Sekolah, 12 Siswa Pesta Lem Digrebek Petugas
Hargo.co.id Gorontalo – Anggota Polsek dan Koramil Telaga Biru mengamankan sedikitnya 12 siswa dari 5 sekolah yang sedang asyik berpesta lem Fox di salah satu perumahan di Desa Ulapato, Telaga Biru, Kabupaten Gorontalo, kemarin, Rabu (15/11).
Ironisnya, para siswa ini diamankan saat masih jam sekolah. Dari pantauan Gorontalo post, diamankannya puluhan siswa ini menyusul laporan masyarakat yang sudah beberapa hari belakangan ini sering menyaksikan mereka bolos sekolah dan menghirup lem di salah satu perumahan.
Warga setempat pun pernah menegur ABG-ABG tersebut karena bolos sekolah. Namun hal itu tidak diindahkan para siswa yang rata-rata berdomisili di Kecamatan Telaga Biru ini. Akhirnya warga pun melaporkannya kepada Koramil 1304-05 Telaga dan Polsek Telaga Biru.
Barulah kemarin, sekitar pukul 13.15 Wita, sedikitnya 12 anak tersebut langsung di grebek dan diamankan ke Polsek Telaga Biru untuk dilakukan pemeriksaan dan pembinaan. Di lokasi pula, didapati ada 7 kaleng lem Fox yang digunakan para siswa untuk mendapatkan sensasi.
“Setelah kami datangi, benar saja didapati ada beberapa lem yang ditemukan disana. Beberapa diantaranya masih sempoyongan sehingga kita langsung bawa ke Polsek Telaga Biru,” jelas Danramil 1304-05 Telaga, Kapten Inf Idjmail Patawe, kemarin.
Sementara itu, Kapolsek Telaga Biru, Iptu Mohamad Nurul Ainin, mengungkapkan, pihaknya saat ini hanya sebatas memberikan pembinaan sekaligus memanggil orang tua mereka. “Mereka dibuatkan surat pernyataan untuk tidak mengulangi perbuatannya. Kalau mengilangi, maka siap-siap sanksi tegas,” kata Nurul.
Berkaca dari kasus ini, pihak Polsek dan Koramil akan lebih giat lagi dalam melakukan sosialisasi terhadap pengawasan anak-anak yang kadang sering mencoba hal-hal baru dengan mengundang sekolah-sekolah dan para orang tua siswa sekaligus.(tr-56/hg)