ramadan2024

BPJS Ketenagakerjaan Salurkan Bantuan ke 22 Perusahaan di Gorontalo  

×

BPJS Ketenagakerjaan Salurkan Bantuan ke 22 Perusahaan di Gorontalo  

Sebarkan artikel ini
Kepala Kantor Cabang BPJS Ketenagakerjaan Gorontalo, Hendra Elvian menyerahkan secara simbolis bantuan APD bagi Tim Medis kepada Direktur Rumah Sakit Aloei Saboe Dokter Andang Ilato, beberapa waktu lalu. (Foto: Istimewa)
Kepala Kantor Cabang BPJS Ketenagakerjaan Gorontalo, Hendra Elvian menyerahkan secara simbolis bantuan APD bagi Tim Medis kepada Direktur Rumah Sakit Aloei Saboe Dokter Andang Ilato, beberapa waktu lalu. (Foto: Istimewa)

Hargo.co.id, GORONTALO – BPJS Ketenagakerjaan terus meningkatkan pelayanan dalam memberikan perlindungan jaminan sosial ketenagakerjaan kepada masyarakat pekerja. 

badan keuangan

Tak hanya menyelenggarakan perlindungan dalam bentuk program Jaminan Kecelakaan Kerja, Jaminan Kematian, Jaminan Hari Tua dan Jaminan Pensiun, namun BPJS Ketenagakerjaan juga memberikan layanan manfaat promotif dan preventif sebagai bentuk pencegahan dan peningkatan keselamatan dan kesehatan para pekerja.

Wujud nyata dari program promotif dan preventif ini diantaranya penyaluran bantuan kepada 22 perusahaan yang ada di wilayah Provinsi Gorontalo yang diadakan pada September 2021 ini. Bantuan tersebut berupa 450 box masker pekerja, 135 paket bahan pangan bergizi dan multivitamin, 25 paket alat pelindung diri Jasa Konstruksi, 50 buah helm pekerja serta Poster Kesehatan dan Keselamatan Kerja.

Example 300250

“Tak hanya memberikan perhatian dan perlindungan kepada para pekerja, BPJS Ketenagakerjaan juga turut hadir dalam upaya mencegah penyebaran Covid-19.

Dalam rangka mendukung penanganan pandemi Covid-19, BPJS Ketenagakerjaan juga menyalurkan alat pelindung diri (APD) bagi tenaga medis di rumah sakit rujukan penanganan Covid-19,” kata Kepala Kantor Cabang BPJS Ketenagakerjaan Gorontalo, Hendra Elvian.

Pada kesempatan tersebut, BPJS Ketenagakerjaan menyerahkan 95 paket APD Covid-19 kepada RSUD Aloei Saboe yang merupakan rumah sakit rujukan penanganan Covid 19.

Ramadhan 2024

Hendra Elvian mengungkapkan, kegiatan promotif preventif ini dilakukan berkesinambungan setiap tahun dan bertujuan untuk menciptakan dan meningkatkan kesadaran pemberi kerja tentang pentingnya kesehatan dan keselamatan kerja bagi para pekerja.

“Selain itu mencegah terjadinya kecelakaan kerja dan penyakit akibat kerja sehingga tenaga kerja tetap produktif bekerja dan juga sebagai upaya untuk menurunkan angka kecelakaan kerja dan penyakit akibat kerja dalam upaya mewujudkan zero accident,” kuncinya. (***)

 

Penulis: Lidya/Rilis



hari kesaktian pancasila