Example 728x250 Example 728x250
Kabar Nusantara

Divisi Humas Polri Raih Presisi Award

×

Divisi Humas Polri Raih Presisi Award

Sebarkan artikel ini
Divisi Humas
Kepala Divisi Humas Polri Irjen Pol Sandi Nugroho saat penghargaan Presisi Award dari Lemkapi. (Istimewa)

Hargo.co.id, JAKARTA – Kinerja yang baik dari Kepala Divisi Humas Polri Irjen Pol Sandi Nugroho berhasil membuahkan penghargaan berupa Presisi Award.

Berita Terkait:  Pernyataan Presiden Jokowi Soal Konflik Papua Tuai Kritikan

badan keuangan

Apresiasi dan penghargaan tersebut diberikan oleh Lembaga Kajian Strategi Kepolisian Indonesia (Lemkapi).

Penghargaan diberikan atas loyalitasnya bersama staf Divisi Humas Polri dan Bidhumas Polda Jajaran dalam menjalin komunikasi publik yang baik.

Berita Terkait:  Tragedi Mutilasi di Sleman: Potongan Tubuh Korban Ditemukan di Sungai Bedog

badan keuangan

“Penghargaan diberikan atas dedikasi Divisi Humas Polri bersama bidang humas Polda jajaran,” kata Ketua Lemkapi, Edi Hasibuan, Senin (28/8/2023).

“Divisi Humas bersama jajaran telah membina silaturahmi dengan komunitas pers. Juga terus menjaga citra Polri dengan melakukan strategi komunikasi publik yang baik,” tambahnya.

Berita Terkait:  Tak Sengaja Tembak Temannya, 2 Anggota Densus 88 Ditetapkan Jadi Tersangka

Edi Hasibuan juga mengatakan, penghargaan ini diberikan usai dilakukan analisa dan pemantauan kinerja Humas Polri yang mengalami banyak kemajuan.

Oleh karenanya, dengan penghargaan ini diharapkan kepercayaan terhadap Polri semakin baik.

Berita Terkait:  Ini Perkiraan BMKG Soal Kapan Musim Hujan Tiba

“Kerja keras Divisi Humas Polri ini adalah wujud implementasi program PRESISI Kapolri Jenderal Polisi Listyo Sigit Prabowo,” kata Edi.

“Ini tentu merupakan upaya yang baik dalam mewujudkan Polri yang prediktif, responsibilitas dan transparansi berkeadilan,” ujarnya.

Berita Terkait:  Polda Siap Amankan Tempat Ibadah dan Objek Vital saat Nataru

Sementara itu, Irjen Pol Sandi Nugroho mengatakan, apresiasi ini akan menjadi semangat untuk jajaran Humas Polri agar menjadi lebih baik lagi.

Ia menyampaikan bahwa koordinasi, komunikasi, dan kolaborasi adalah kunci menyelesaikan permasalahan dan tantangan bagi Humas Polri ke depan.

Berita Terkait:  Setara Institute Sebut Mantra Presisi Jadi Pemicu Pemulihan Kepercayaan Terhadap Polri

“Lemkapi menjadi salah satu mitra Polri yang selama ini bekerja sama, menyemangati, bahkan mengkritisi agar Polri semakin baik ke depan,” ungkapnya.

Selain itu, kata dia, Lemkapi juga menjadi rujukan pemberi masukan untuk Polri dalam menyelesaikan permasalahan internal maupun eksternal.

Berita Terkait:  Jemaah Masjid As-Syifa Bone Bolango Terima Pembagian Takjil Gratis

“Mudah-mudahan penghargaan ini dapat menjadi penyemangat kita semua baik yang berada di Mabes maupun yang berada di Polda Jajaran,” tuturnya.(*)

Rilis: Humas Mabes Polri 

Berita Terkait:  Berpotensi Konflik Sosial, MD KAHMI Kota Gorontalo Tolak Pemilihan Trans Queen