Hadijah U. Tayeb Ditunjuk Sebagai Plh. Bupati Gorontalo
Hargo.co.id, GORONTALO – Gubernur Provinsi Gorontalo melalui Kepala Biro Pemerintah dan Kesejahteraan Rakyat (Kesra) menunjuk Sekertaris Daerah (Sekda) Kabupaten Gorontalo Hadijah U. Tayeb sebagai pelaksana harian (Plh) Bupati Gorontalo, Selasa (16/02/2021).
Hal ini ditandai dengan penyerahan Surat Gubernur Gorontalo nomor : 100/ 169/Pem-kesra perihal Penunjukan Pelaksana Harian Plh Kepala Daerah oleh Kepala Biro Pemerintah dan Kesra Provinsi Gorontalo, Sri Wahyuni Daeng Matona kepada Hadijah U. Tayeb, di Ruang kerja Sekda Kabupaten Gorontalo, selasa (16/02/2021).
Penunjukan Hadijah U. Tayeb sebagai Plh Bupati Gorontalo didasarkan pada Surat Menteri dalam Negeri Republik Indonesia (Mendagri-RI) Nomor 121/540/OTDA tanggal 26 januari 2021 perihal persiapan penugasan kepala daerah dan surat Mendagri Nomor : 120/738/OTDA tanggal 3 februari 2021 perihal penugasan Pelaksana harian kepala Daerah.
Dalam surat gubernur yang di tujukan kepada Sekretaris daerah kabupaten Gorontalo di sebutkan, Penunjukan tersebut bertujuan untuk menghindari kekosongan jabatan Bupati Gorontalo yang sebelumnya di jabat oleh Nelson pomalingo sebagai bupati gorontalo periode 2016 – 2021. Diketahui Nelson pomalingo akan mengakhiri masa jabatannya pada Rabu, (17/02/2021) besok.
“Untuk menghindari kekosongan kepemimpinan pemerintah di kabupaten gorontalo diminta kepada saudara selaku sekretaris daerah kabupaten gorontalo untuk melaksanakan tugas sehari-hari bupati Gorontalo sampai dengan dilantiknya pejabat Bupati atau Bupati definitif sesuai keputusan Menteri Dalam Negeri.” Bunyi SK tersebut.
Dalam Surat tersebut juga disebutkan , Hadijah U. Tayeb akan menjabat sebagai Plh. Bupati Gorontalo sampai dengan dilantiknya Bupati Gorontalo yang baru yang diperkirakan akan dilantik pada 26 Februari mendatang.
Diwawancarai usai penyerahan SK tersebut, Hadijah U. Tayeb menegaskan, Dirinya tidak tidak akan mengambil kebijakan yang bersifat strategis meskipun akan menjabat sebagai Plh. Bupati Gorontalo.
“Tadi ada penyerahan SK Plh Bupati, dan melaksanakan tugas sehari-harinya Bupati. Jika kedepannya diperhadapkn dengan kondisi tersebut, maka kita akan berkoordinasi dengan pihak Provinsi maupun kementrian dalam negeri (Kemendagri),” Tegas Hadijah U. Tayeb.
Di akhir wawancara Hadijah U. Tayeb berpesan, Siapapun Bupati yang nanti akan dilantik, setiap unsur pemerintahan di Kabupaten Gorontalo harus loyal dan patuh terhadap kebijakan yang akan dibuat.(hiu/adv/hargo)