Hargo.co.id LONDON – Minuman panas yang disajikan di kafe-kafe bisa jadi pemicu obesitas. Sebab, ternyata minuman-minuman tersebut memiliki kandungan gula yang sangat tinggi.
Beberapa di antaranya bahkan jauh lebih tinggi bila dibandingkan sekaleng Pepsi maupun Coca-Cola. Hal itu terungkap dalam laporan aktivis Action on Sugar di Inggris kemarin (17/2). Action on Sugar menganalisis 131 jenis minuman panas. Yaitu, mulai kopi moka dan latte, minuman hangat rasa buah, hingga minuman cokelat panas. Beberapa kafe yang diteliti, antara lain, Starbucks, Costa, Caffe Nero, dan KFC.
Hasilnya, 98 persen dari seluruh minuman yang dites tersebut menerima label merah karena kandungan gulanya yang tinggi. Kadar gula sepertiga di antaranya bahkan setara atau malah lebih tinggi jika dibandingkan sekaleng minuman bersoda.
’’Sekali lagi contoh jumlah gula yang luar biasa banyak ditambahkan ke makanan dan minuman kita. Tidak heran kenapa kita (Inggris, Red) memiliki tingkat obesitas tertinggi di Eropa,’’ kata CEO Action on Sugar Profesor Graham MacGregor.