Example 728x250
Gorontalo

Kunjungi Dewan Pers, Diskominfotik Gorontalo Dorong Peningkatan Kompetensi Wartawan

×

Kunjungi Dewan Pers, Diskominfotik Gorontalo Dorong Peningkatan Kompetensi Wartawan

Sebarkan artikel ini
Kepala Dinas Kominfotik Provinsi Gorontalo Rifli Katili saat berkunjung ke Dewan Pers di Jakarta, Selasa (4/7/2023). (Foto: Istimewa)

Hargo.co.id, JAKARTA – Kepala Dinas Kominfotik Provinsi Gorontalo Rifli Katili berkunjung ke Dewan Pers di Jakarta, Selasa (4/7/2023).

Berita Terkait:  Ismail Pakaya Irup HUT ke-78 RI Tingkat Provinsi Gorontalo

badan keuangan

Kunjungan Rifli dan jajaran diterima Anggota Dewan Pers Totok Suryanto, Sekretaris Dewan Pers Syaefudin dan jajaran.

“Ada beberapa hal yang menjadi tujuan kami ke sini. Salah satunya mendorong peningkatan kapasitas lewat Uji Kompetensi Wartawan (UKW) di daerah,” kata Rifli.

Berita Terkait:  Penjagub Minta, Khutbah Jumat Bahas Dosa dan Larangan Bunuh Diri

badan keuangan

Ia mengatakan, saat ini ada kurang lebih 50 media yang bekerja sama dengan Daerah. Jumlah tersebut belum termasuk puluhan media lainnya.

“Kami berharap kegiatan UKW yang bisa kembali dilaksanakan di Gorontalo,” kata Rifli.

Berita Terkait:  Pemutakhiran Indeks Desa Membangun Terus Dirampungkan

Ia menilai, UKW Dewan Pers penting untuk meningkatkan kompetensi wartawan juga tidak berbiaya alias gratis.

“Kami berharap jatah Gorontalo untuk UKW yang akan digelar oleh Universitas Pembangunan Nasional (UPN) Yogyakarta tetap jadi digelar,” kata Rifli.

Berita Terkait:  Lantik Reflin Buata Jadi Kadis Dukcapil dan PMD, Ini Pesan Penjagub Rudy

Sementara itu, Anggota Dewan Pers Totok Suryanto mengatakan, pihaknya memang akan menggelar Workshop Peliputan Pemilu.

Gorontalo menjadi satu dari 23 provinsi yang akan dikunjungi untuk memberikan edukasi kepada masyarakat dan insan pers.

Berita Terkait:  Libur Nasional, Dukcapil Gorontalo Tetap Buka Pelayanan Dokumen Kependudukan

“Edukasi ini tentang bagaimana menjaga iklim demokrasi yang sejuk dan kondusif jelang Pemilu 2024,” kata Totok.

Dari pertemuan tersebut, diketahui UKW  yang sedianya digelar 24-25 Agustus diarahkan digelar pada tanggal 13-17 Agustus 2023.(*) 

Berita Terkait:  Bulan Depan, Gorontalo Bakal Kembali Ketambahan Blangko KTP Elektronik

Penulis: Sucipto Mokodompis