Example 728x250 Example 728x250

Menanti Keseruan 151 Menit, Rilis Durasi Batman v Superman: Dawn of Justice

×

Menanti Keseruan 151 Menit, Rilis Durasi Batman v Superman: Dawn of Justice

Sebarkan artikel ini
Batman vs Superman dok: JPNN.COM

Hargo.co.id LOS ANGELES – Menjelang sebulan perilisan Batman v Superman: Dawn of Justice, yakni 25 Maret, ada bocoran baru lagi yang dibagikan Warner Bros. Pictures. Mereka telah merilis durasi film yang ternyata sepanjang 2 jam 31 menit.

badan keuangan

Hanya durasi, apa pentingnya? Durasi sebuah film itu bisa jadi isu sensitif. Ada anggapan bahwa makin lama film makin sedikit hal yang bisa ditunjukkan.

Durasi sebuah film juga akan memengaruhi alur cerita. Buat film sekelas Batman v Superman yang banyak dinanti, menentukan durasi film sangatlah penting.

badan keuangan

Secara umum, durasi film superhero masa kini adalah dua jam. Sebenarnya, untuk kali kesekian, film superhero lansiran Warner Bros. memiliki durasi panjang. Pada 2012, film arahan Christopher Nolan, The Dark Knight Rises, berdurasi 2 jam 45 menit.

Itulah salah satu durasi terlama. Durasi film Man of Steel mencapai 2 jam 23 menit. Bukan hanya film-film adaptasi dari DC Comics, film adaptasi Marvel mempunyai durasi yang mirip.