ramadan2024

ramadan2024

Menparekraf Sandiaga Uno Bantu Rampungkan Musik Pengiring Tarian Golek

×

Menparekraf Sandiaga Uno Bantu Rampungkan Musik Pengiring Tarian Golek

Sebarkan artikel ini
Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf), Sandiaga Uno. Foto dok humas Kemenparekraf

Hargo.co.id, SURAKARTA – Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf), Sandiaga Uno memberikan modal kepada Dzari Wahyu (21), penari dari sanggar seni Arsa Jumangkah.

hari kesaktian pancasila

Mulanya Sandiaga meminta Dzari menampilkan tarian golek yang diciptakannya sendiri. Namun, Sandiaga terkejut karena Dzari tampil tanpa musik pengiring.

“Musiknya enggak ada nih?,” tanya Sandiaga di The Purwohamijayan, Kecamatan Pasar Kliwon, Kota Surakarta, Sabtu (2/7).

Example 300250

Dzari mengatakan tarian goleknya belum memiliki musik pengiring karena terkendala biaya untuk menyewa gamelan sebagai pengiring tarian ciptaannya.

“Mohon maaf pak, musiknya itu masih dalam proses pembuatan, karena belum ada dana untuk membuat musiknya. Tapi gerakannya sudah ada, hanya tinggal bikin musiknya,” ungkap Dzari.

Mendengar curhatan itu, Sandiaga membantu Dzari merampungkan musik pengiring tarian golek tersebut.

Ramadhan 2024

“Enggak pakai lama, enggak pakai ribet, diberikan bantuan supaya musiknya dari tari golek ini bisa segera terwujud,” sambung Sandiaga.

Pria berkacamata ini juga mengapresiasi upaya Dzari untuk melestarikan seni tari.

Terlebih, Dzari membuka sanggar yang diisi oleh anak-anak tanpa dipungut biaya.

“Jadi ini mudah-mudahan nanti berikutnya bisa memberikan kesempatan yang muda-muda. Karena ini katanya tidak dipungut biaya, di sanggar ini kami harapkan ke depan musiknya ini bisa kami ciptakan,” kata Sandiaga.(JPNN.com)

 

 

 

 

*) Artikel ini telah tayang di JPNN.com, dengan judul: “Sandiaga Uno Bantu Rampungkan Musik Pengiring Tarian Golek“. Pada edisi Sabtu, 02 Juli 2022.


hari kesaktian pancasila