Hargo.co.id JAKARTA-Taufik Ridho melepas posisi strategisnya sebagai Sektretaris Jenderal Partai Keadilan Sejahtera (PKS). Pengunduran diri disampaikannya melalui surat ressmi ke Majelis Syura pada Senin (8/2) lalu. Pengunduran Taufik dibenarkan Presiden PKS Sohibul Iman.

“Betul ada pengajuan surat pengunduran diri Pak Taufik dari posisi Sekjen,” ungkap Sohibul Iman, kepada wartawan saat dihubungi, Selasa (16/2).
Namun Sohibul enggan menjawab terkait isu pemecatan Fahari Hamzah. Anggota Komisi X DPR RI itu menjelaskan, pengundaran diri Ridho karena ingin kembali menekuni bisnisnya.

Dalam sejumlah kesempatan, Taufik menyatakan sedang sibuk mengurus bisnisnya. Tak jarang juga Taufik harus izin beberapa hari untuk bisnisnya. “Ya kita memaklumi kesibukannya,” singkatnya.
Sejatinya, kata Sohibul, kendati telah mengajukan permohonan pengunduran diri, tidak serta-merta Taufik langsung berhenti dari posisinya. Ada mekanisme di internal yang harus ditempuh sebelum Dewan Pimpinan Pusat PKS memberikan keputusan resmi.