ramadan2024

ramadan2024

Tingkatkan Kinerja, Legislator Dibekali Pengembangan Kompetensi

×

Tingkatkan Kinerja, Legislator Dibekali Pengembangan Kompetensi

Sebarkan artikel ini
Suasana pembukaan Bimtek, Nampak Ketua DPRD Kabupaten Gorontalo, Syam T Ase saat memberikan sambutan didampingi dengan pemateri. (Foto:Istimewa)
Suasana pembukaan Bimtek, Nampak Ketua DPRD Kabupaten Gorontalo, Syam T Ase saat memberikan sambutan didampingi dengan pemateri. (Foto:Istimewa)

Hargo.co.id, GORONTALO – Guna meningkatkan kinerja, para anggota legislatif (legislator) Kabupaten Gorontalo mendapat bimbingan teknis (Bimtek) selama empat hari. Bimtek ini digelar di Yuan Hotel, Jakarta guna menghadapi kemajuan zaman yang semakin canggih.

hari kesaktian pancasila

Menurut Wakil Ketua DPD Kabupaten Gorontalo, Roman Nasaru, pelaksanaan Bimtek ini memang sering dilakukan di setiap awal tahun. Namun karena tahun lalu masih mengalami masa pandemi, sehingga tidak dilaksanakan. 

“Bimtek kali ini dilaksanakan oleh pusat studi pengembangan kompetensi yang menghadirkan pemateri dari Kementerian Dalam Negeri dan BPK-RI. Pesertanya bukan hanya anggota DPRD, namun juga staf sekretariat,” ungkap Roman Nasaru. 

Example 300250

Lanjut dikatakan Roman Nasaru, Bimtek ini penting untuk para anggota DPRD guna peningkatan sumber daya manusia agar bisa memahami Tupoksi yang dimiliki. Sehingga bisa memaksimalkan kinerja para anggota DPRD dan sekretariat dalam perencanaan dan evaluasi kinerja pembangunan daerah.  

DPRD merupakan sebuah institusi atau lembaga perwakilan untuk rakyat di daerah, yang berkedudukan sebagai suatu unsur penyelenggaraan di dalam pemerintahan daerah, yang berdampingan dengan Pemerintah Daerah. 

“DPRD memiliki beberapa fungsi legislasi, anggaran, dan pengawasan. Sehubungan dengan fungsinya itu, maka DPRD mempunyai hak dan kewajiban, serta tugas dan wewenang baik secara individual maupun institusional,” jelas Roman Nasaru.  

Ramadhan 2024

Menurut Roman Nasaru, Bimtek ini bertujuan memberikan pemahaman dan penjelasan yang lebih rinci lagi dan semakin menambah pengetahuan individu para legislator dalam rangka penguatan kapasitas dan kompetensi sumber daya manusia selaku anggota DPRD. 

“Semua ini semata-mata untuk meningkatkan pengetahuan dan wawasan serta keterampilan  Aleg  agar dapat meningkatkan  kinerja yang profesional dan berkompeten di lingkungan DPRD Kabupaten Gorontalo,” harap Roman Nasaru. 

Politisi NasDem ini menambahkan, Bimtek bagi anggota DPRD merupakan kebutuhan yang bertujuan untuk mengoptimalisasi fungsi dan wewenang DPRD serta peningkatan kualitas Aleg dan juga memaksimalkan keterampilan dan meningkatkan kinerja yang berkompeten, profesional dan bekerja sepenuh hati untuk rakyat dan negara.

“Bimtek kali ini memiliki nilai tambah yang sangat positif, khususnya untuk pelaksanaan tugas pimpinan dan anggota DPRD. Setiap anggota bisa langsung memahami serta mengimplementasikan pada tugas dan fungsinya sebagai anggota DPRD dan tentunya bisa mengasah diri untuk peningkatan sumber daya dalam segi pengawasan dan fungsi DPRD sebagai Tupoksi-nya,” kunci Roman Nasaru. (***)

 

Penulis: Deice Pomalingo



hari kesaktian pancasila