ramadan2024

ramadan2024

Tips Turunkan Berat Badan, Simak 5 Fakta Penting Seputar Olahraga

×

Tips Turunkan Berat Badan, Simak 5 Fakta Penting Seputar Olahraga

Sebarkan artikel ini
Ilustrasi turunkan berat badan dengan olahraga (Istimewa)

Hargo.co.id – Olahraga didukung dengan diet sehat pasti akan efektif menjaga atau menurunkan berat badan. Asal disiplin dan disertai tekad yang kuat, maka usaha itu akan berhasil. Ada beberapa hal yang wajib diketahui seputar olahraga, salah satunya fitness. Pasalnya, banyak mitos yang keliru seputar fitness dan olahraga, sehingga membuat diet menjadi gagal.

hari kesaktian pancasila

“Banyak mitos yang salah terlalu banyak larangan ini itu seputar olahraga khususnya fitness padahal belum tentu benar,” kata National Group Fitness Manager Triesca Arisandy dalam peluncuran logo baru Celebrity Fitness di Mal Gandaria City, Jakarta Selatan, Rabu (28/2).

1. Atur Jam Makan Sebelum Olahraga
Saat olahraga pagi sebaiknya pilih makanan sederhana (light meal). Kemudian sebaiknya jeda makan dua jam sebelum olahraga.

Example 300250

“Sebab kalau habis makan langsung fitness atau gym di pagi hari bisa muntah,” ungkapnya.

2. Mual Usai Olahraga, Amankah?
Bagi pemula, biasanya kelelahan usai plahraga. Sebagian merasakan pusing atau mual. Sebetulnya hal itu tak masalah, sebab tubuh sedang beradaptasi dengan kebiasaan sehat. Sehingga nantinya tubuh akan terbiasa.

“Karena memang saat olahraga bagi pemula kadar oksigen berkurang atau kondisi fisik lagi enggak bagus. Tetapi sebetulnya itu enggak masalah karena tubuh sedang mengeluarkan racun di tubuh apalagi jika pola hidup selama ini enggak sehat,” ungkap Triesca.

Ramadhan 2024

3. Boleh Minum Usai Olahraga
Ada mitos yang mengatakan usai olahraga jangan minum banyak air atau air dingin sebab berbahaya bagi jantung. Menurut Triesca, hal itu tidak benar.

“Boleh saja sih minum atau minum air dingin. Enggak masalah. Itu mitos sih,” katanya.

4. Keringat Ternyata Bukan Lemak yang Terbakar
Anggapan saat olahraga ‘Sweat is Fat Crying’ adalah keliru. Menurut Triesca, keringat adalah air di dalam tubuh yang dikeluarkan saat olahraga. Begitu usai olahraga kemudian banyak minum air lagi, maka massa tubuh akan sama saja.

“Keringat itu bukan lemak yang terbakar. Keringat itu air,” katanya.

5. Sudah Diet dan Olahraga kok Tetap Efek Yo-yo?
Sudah berusaha maksimal menurunkan berat badan, justru malah kembali gemuk seperti semula. Apa sebab?

Menurur Triesca, hal itu dilakukan dengan ekstrem di tahap awal. Sehingga tubuh akan merasa kaget. Apalagi jika dilakukan dengan tak disiplin.

“Badannya bingung akibat diet ketat banget. Awalnya kurus, tetapi nanti gemuk lagi. Sistem kimia di badannnya enggak bagus. Yang benar itu harus stabil, mesti sabar,” katanya.

(ika/JPC)

 #


hari kesaktian pancasila