Hargo.co.id – Kontroversi emoticon bertema lesbian, gay, biseksual, dan transgender (LGBT) yang kini beredar di penyedia aplikasi pesan online membuat publik kesal.
Setelah Line Indonesia, kini keberadaan emoticon serupa yang ditemukan dalam aplikasi WhatsApp. Emoticon tersebut dapat diakses dalam aplikasi yang telah terbaharui belum lama ini.
Meski tampilan emoticon di WhatsApp tidak sevulgar seperti yang ditunjukkan dalam aplikasi Line. Namun publik langsung menyadari hal itu. Bahkan para pengguna WhatsApp langsung mengirimkan pesan komentara setelah mengupload WhatsApp versti terbaru yang di dalamnya ada emoticon yang berbau LGBT.
“Menjijikan tuh emoti… tolong diganti” kicau Atoc Suryadi.
Sementara itu bukan hanya emoticon LGBT yang menjadi permasalahan, emoticon yang menggambarkan manusia mata satu pun menjadi perbincangan para pengguna WhatsApp.
“Hapus emot LGBT, dan mata satu! Nyesal update,” tulis Yuni Qurritul Uyun
Sebagian menganggap emoticon yang disajikan WhatsApp tidak sesuai dengan moral agama.
Uwie Syuri “Gak jadi good, ada emot LGBT nya!!!Apus donk emot LGBT-nya nyesel ngupdate klokaya gini mah!”
Menanggapi polemik emoticon ‘LGBT’ itu di aplikasi WhatsApp, Kepala Hubungan Masyarakat Kementerian Komunikasi dan Teknologi Informasi, Ismail Cawidu, mengungkapkan jika seluruh media sosial harus mengikuti norma, peraturan, dan budaya Indonesia.
Pihaknya pun menyampaikan akan segera menghubungi pihak WhatsApp untuk memblokir peredaran konten tersebut. (ndi/hargo)