
Hal senada disampaikan oleh pelatih tunggal putra pelatnas Hendry Saputra.
Sebelum berangkat ke Hyderabad, Ihsan Maulana Mustofa, Anthony Ginting, dan Jonatan Christie terus ditingkatkan mentalitas bertandingnya.

“Intinya mereka selalu kami ingatkan supaya fokus ke pertandingan, nggak perlu khawatir dengan ranking lawannya,†ucapnya.
Hendry pun menjanjikan performa ketiganya akan membaik di Hyderabad nanti.
Selain mentalitas bertanding, kata Hendry, fisik dan teknik mereka juga semakin bagus.
“Ya, kalau fisik dan teknik serta mentalnya di sana oke, saya yakin di sana mereka mainnya bakal bagus,†ujarnya.
Tunggal Habis Putra Habis Dari ajang Thailand Masters, satu-satunya tunggal putra wakil pelatnas Firman Abdul Kholik gugur di babak ke dua kemarin (10/2).
Dia kalah dari unggulan keenam dari Hongkong Ng Ka Long Angus straight game 21-15, 21-14.