Hargo.co.id, GORONTALO – Prestasi gemilang berhasil ditorehkan Dinas Kearsipan dan Perpustakaan (Arpus) Kota Gorontalo berhasil pada perlombaan perpustakaan tingkat Provinsi Gorontalo. Ini setelah delegasi Dinas Arpus Kota Gorontyalo berhasil menggondol juara I dan II pada lomba yang diikuti oleh seluruh pemerintah daerah di Provinsi Gorontalo tersebut.

“Kami sangat bersyukur, wakil kami pada lomba perpustakaan tingkat Provinsi Gorontalo, yakni Perpustakaan Eysendring SMA Negeri I Gorontalo dan Perpustakaan At-Ta’lim, MAN (Madrasah Aliyah Negeri) I Kota Gorontalo, berhasil meraih juara I dan II,” ucap Pelaksana Tugas (PLT) Kepala Dinas Arpus Kota Gorontalo, Haryono Soeronoto ketika diwawancarai awak media, Jumat (5/5/2023).
Menurutnya, prestasi yang diraih merupakan bukti kerja keras dan kerjasama dari pihak sekolah dengan Pemerintah Kota Gorontalo yang berjalan sebagaimana mestinya.

“Tahun kemarin kita belum mampu berbicara banyak pada lomba ini. Tapi, Alhamdulillah tahun ini kita bisa menyabet dua juara sekaligus, yakni juara I dan II. Keberhasilan ini bukan hanya karena kerja dari pihak kami sendiri, namun berkat adanya kolaborasi dari pihak sekolah, Dinas Arpus yang mendapat support dari pak Wali Kota Gorontalo, Marten Taha, pak Wakil Wali Kota Gorontalo, Ryan Kono, serta pak Sekda Ismail Madjid,” tutur Haryono.
Haryono menargetkan akan mempertahankan raihan prestasi yang ditorehkan hingga lomba tingkat nasional nanti.
Pemenang lomba perpustakaan tingkat Provinsi Gorontalo ini sendiri diumumkan pada Jumat (5/5/2023) di Hotel Grand Q. Para pemenang mendapatkan penghargaan dan bonus yang diserahkan oleh Penjabat Sekda Provinsi (Sekprov) Gorontalo, Syukri Botutihe.(*)