Penuhi Kebutuhan Karyawan dan Masyarakat Sekitar, PT PETS Bangun Masjid

Ragam
Potret pembangunan masjid di Desa Hulawa, Kecamatan Buntulia, Pohuwato oleh PT PETS.
  

Hargo.co.id, GORONTALO – Komitmen perusahaan untuk terus memperhatikan setiap kebutuhan karyawannya, benar-benar dilakukan PT Pani Emas Tani Sejahtera (PETS). Bahkan untuk menjamin karyawannya yang mayoritas beragama muslim bisa beribadah, perusahaan dibawah payung PT Merdeka Copper Gold inipun membangun masjid. 

Tak hanya difungsikan sebagai sarana peribadatan karyawannya, Masjid yang sengaja dibangun di luar areal perusahaan pun dimaksudkan untuk mempermudah masyarakat muslim sekitar perusahaan dalam beribadah. 

banner 300x300

“Kita bangun di bagian luar perusahaan agar masyarakat sekitar juga bisa menggunakannya,” ujar Moch. Sopyan Nurdin, selaku Land Management di PT. PETS pada Wartanesia.di, Senin (24/10/2022).

Jelas Sopyan, untuk saat ini progres Pembangunan masjid pun saat ini sudah di angka 85 persen pengerjaan. Dengan percepatan pembangunan yang dilakukan perusahaan, kata Sopyan, diharapkan segera dimanfaatkan oleh karyawan yang beragama muslim dan masyarakat sekitar. 

“Pengerjaannya saat ini sudah hampir selesai, posisinya sekarang sudah 85%,” tandasnya. (***)

banner 728x485

 

Penulis: Ryan Lagili

Bagikan :

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *