Siswa SMP Negeri 1 Tilango Dikabarkan Hanyut di Sungai Bulango

Indonesia 99 Kata Metropolis
Warga Kecamatan Tilango tengah melihat lokasi awal hanyutnya Irham Rhman. (Foto: Rendi Wardani Fathan/HARGO)
  

Hargo.co.id, GORONTALO – Seorang siswa SMP Negeri 1 Tilango bernama Irham Rahman (13) dikabarkan hanyut, Sabtu (4/2/2023) pagi.

Irham yang tercatat sebagai warga Desa Tenggela, Kecamatan Tilango, Kabupaten Gorontalo dikabarkan hanyut setelah ada salah satu teman karibnya menyampaikan kabar tersebut ke orang tua Irham.

banner 300x300

Menurut sejumlah warga, sebelum dikabarkan hanyut, Irham dikabarkan hilang. Sebab, sejak usai shalat Jumat hingga malam hari Irham tak kembali ke rumah.

“Depe mama bilang dia tidak pulang dari abis shalat Jumat sampe malam,” kata warga yang tengah berbincang-bincang di bibir Sungai Bulango tengah menyaksikan pencarian Irham oleh tim SAR Gorontalo.

Saat ini, pencarian terus dilakukan oleh tim Basarnas Gorontalo. Pencarian dilakukan dengan cara menyisir Sungai Bulango dari titik awal Irham dikabarkan hanyut.(*)

banner 728x485

Penulis: Rendi Wardani Fathan

Bagikan :

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *