Edukasi

Pesan Eduart Wolok dalam Halal Bi Halal UNG : Manusiawi Bila Ada Sangkaan Buruk

×

Pesan Eduart Wolok dalam Halal Bi Halal UNG : Manusiawi Bila Ada Sangkaan Buruk

Sebarkan artikel ini
Civitas akademika UNG saat menggelar Halal bi halal menyambut Bulan Suci Ramadhan 1445 H, Senin (04/3/2024). (Foto : Ahmad Badu untuk HARGO)
Civitas akademika UNG saat menggelar Halal bi halal menyambut Bulan Suci Ramadhan 1445 H, Senin (04/3/2024). (Foto : Ahmad Badu untuk HARGO)

Hargo.co.id, GORONTALO – Universitas Negeri Gorontalo (UNG) menggelar acara Halal bi halal menyambut Bulan Suci Ramadhan 1445 H, Senin (04/3/2024).

badan keuangan

Kegiatan yang berlangsung di Aula Dumhil ini dibuka langsung oleh Rektor UNG, Eduart Wolok dan dihadiri oleh sejumlah civitas akademika perguruan tinggi tersebut.

Dalam silaturahmi tersebut, Eduart Wolok mengajak seluruh civitas akademika untuk melihat kembali bagaimana kampus UNG dalam 15 tahun terakhir, untuk mensyukuri pencapaian saat ini.

badan keuangan

“Coba kita flashback akan UNG 10 sampai 15 tahun yang lalu seperti apa, kemudian UNG yang sekarang kita jalani, nikmati dan rasakan saat ini. Tentu ini patut kita syukuri,” kata Eduart Wolok.

Menurutnya, pencapaian yang diraih UNG sampai saat ini tidaklah mudah. Perlu perjuangan serta harus melewati berbagai rintangan yang tidak mudah dalam menghadapinya.

“Kalau kata Ustad SaiFudin Mateka, Abu Bakar saja disangkakan tidak baik oleh Shaidinnah Umar, apalagi hanya Eduart Wolok yang bukan Saidinnah. Jadi, sangat manusiawi apabila ada sanggahan yang tidak baik,” tuturnya.

“Oleh karena itu, saya hanya ingin menyampaikan bahwa, kami dari unsur pimpinan tidak mungkin ingin mendesain untuk membawa lembaga yang kita cintai ini kearah yang tidak baik,” tegas Eduart.

Untuk diketahui, Halal bi halal ini dihadiri oleh para Wakil Rektor, Dekan hingga Kepala Biro dan sejumlah Dosen UNG.

Hadir pula sejumlah tokoh agama yang membuat suasana semakin khidmat.

Mereka memberikan apresiasi atas inisiatif UNG dalam menyelenggarakan acara Halal Bi Halal sebagai sarana memperkuat hubungan antarwarga kampus dan masyarakat.(*)

Penulis : Ahmad Badu / Abdul Haris Kune / Mahasiswa Magang UNG.
Editor :Sucipto Mokodompis

Berita Terkait:  Ponpes Al-Islam Gorontalo, Asisten III Kabgor: Berkualitas dan Berprestasi