ramadan2024

Jalan di Ponelo Kepulauan Belum Rampung, Ini Seruan Gustam Ismail 

×

Jalan di Ponelo Kepulauan Belum Rampung, Ini Seruan Gustam Ismail 

Sebarkan artikel ini
Anggota DPRD Gorut, Gustam Ismail
Anggota DPRD Gorut, Gustam Ismail

Hargo.co.id, GORONTALO – Hingga saat ini, kebutuhan masyarakat di Kecamatan Ponelo Kepulauan tentang jalan, belum dapat dipenuhi oleh pemerintah daerah. Walaupun memang sudah beberapa kali diupayakan untuk dikerjakan, namun belum dapat terwujud. 

badan keuangan

Hal tersebut membuat Anggota DPRD Gorontalo Utara (Gorut) dari Partai Keadilan Sejahtera (PKS), Gustam Ismail prihatin dengan infrastruktur yang ada di kecamatan tersebut. Pasalnya, jalan tersebut merupakan akses poros utama di kecamatan yang dulunya masuk Kecamatan Kwandang tersebut. 

Menurut dia, Kecamatan Ponelo Kepulauan adalah salah satu kecamatan yang berada di Pulau Sulawesi. Sehingga dari sisi kelayakan infrastruktur yang ada di Gorontalo Utara, merupakan kecamatan yang sangat tertinggal.

Example 300250

“Rata-rata seluruh kecamatan itu sudah ada poros jalan utama. Bahkan di lorong-lorong dusun pun sudah ada jalan. di Kecamatan Ponelo kepulauan, justru jarang ditemui,” ungkapnya.

Pada 2021 dianggarkan tapi putus kontrak, sehingga tidak bisa dilanjutkan. Kemudian dianggarkan lagi pada 2022, tidak ada anggaran lanjutan Jalan Ponelo Kepulauan. Pada tahun 2023 nanti ia, meminta kepada bupati untuk memprioritaskan anggaran untuk melanjutkan pembangunan jalan di Ponelo Kepulauan. 

“Jangan sampai tidak jadi lagi, karena kami sudah mendengar bahwa untuk jalan di Ponelo Kepulauan tidak disebut-sebut,” tegasnya.

Ramadhan 2024

Karena ia khawatir pembangunan jalan tersebut tidak masuk Kebijakan Umum Anggaran (KUA) dan Prioritas Plafon Anggaran Sementara (PPAS), terutama BAPPEDA dan TAPD, sehingga ia mengingatkan lagi saat ini tidak ada pelebaran dan landasan untuk anggaran pembangunan jalan Ponelo Kepulauan. (***)

 

Penulis: Alosius M. Budiman



hari kesaktian pancasila