Hargo.co.id GORONTALO – Keseriusan Ketua DPD I Partai Golkar Gorontalo Rusli Habibie untuk maju sebagai calon gubenur pada Pemilihan Gubenur (Pilgub) 2017 mendatang tak diragukan lagi.
Rusli bahkan tak hanya akan menggunakan partai Golkar yang memiliki 12 kursi di parlemen. Tapi tokoh yang kini menjabat Gubenur Gorontalo ini bahkan berharap dukungan PDIP.
Hal ini dibuktikan dengan akan mendaftarnya Rusli Habibe pada sekretarian penjaringan bakal calon gubernur dan wakil gubenur Gorontalo dari PDIP di Jalan Sultan Botutihe, Tamalate, Kota Gorontalo siang ini.
Sebelumnya Rusli Habibie memang telah mengmbil formulir pendaftaran penjaringan bakal calon gubernur dari PDIP beberapa waktu lalu.

Siang ini sekira pukul 13.00 wita sesuai tentativ kegiatan Gubernur Rusli Habibie yang diterima Gorontalo Post, Rusli Habibie akan mengembalikan kembali formulir tersebut sekaligus mendaftar pada partai pimpinan Megawati Soekarno Putri itu.
Kabar Rusli Habibie bakal bersama PDIP maju sebagai calon Gubenur 2017 mendatang bukan hal baru. Mantan Bupati Gorontalo Utara ini bahkan kerap ‘dijodohkan’ dengan Irjen Pol (purn) Yotje Mende dari PDIP.
Selain itu, nama Tonny yunus juga kerap disandingkan dengan Rusli Habibie untuk berpasangan di Pilgub nanti. (Tro/Hargo)
Penulis: Jitro PaputunganÂÂ