Edukasi

FSB UNG Gelar Peksiminas, Persiapkan Utusan ke Tingkat Universitas

×

FSB UNG Gelar Peksiminas, Persiapkan Utusan ke Tingkat Universitas

Sebarkan artikel ini
FSB UNG Gelar Peksiminas, Persiapkan Utusan ke Tingkat Universitas
FSB UNG saat menggelar Seleksi Peksiminas di ruangan Saronde di kampus 4 UNG, Rabu (01/05/2024). (Foto: Ahmad Badu untuk HARGO)

Hargo.co.id, GORONTALO – Fakultas Sastra dan Budaya (FSB) UNG menggelar Seleksi Pekan Seni Mahasiswa Nasional (Peksiminas) di tingkat Fakultas tersebut, Rabu (01/05/2024).

Berita Terkait:  Debat dan Kampanye Pilpres BEM UNG Diharap Berlangsung Aman

badan keuangan

Kegiatan yang berlangsung di ruangan Saronde, kampus 4 UNG ini dibuka oleh Herson Kadir selaku Wakil Dekan III FSB dan dihadiri oleh sejumlah peserta yang ikut pada setiap cabang lomba.

Dalam sambutannya Herson mengatakan, seleksi ini bertujuan untuk menjaring para mahasiswa yang memiliki bakat, potensi, dan kemampuan didalam mengikuti beberapa cabang lomba.

Berita Terkait:  Satgas PPKS UNG Sebut Kekerasan Seksual Dosa Besar di Dunia Pendidikan

badan keuangan

“Kegiatan ini dimaksudkan untuk menjaring para calon mahasiswa yang berkualitas serta sebagai langkah persiapan, pembinaan ditingkat fakultas. Kemudian juga untuk mengusung utusan utusan FSB ke tingkat Universitas,” kata Herson Kadir.

Dirinya mengungkapkan kegiatan Peksiminas ini memiliki beberapa cabang lomba, seperti penulisan puisi, pembacaan puisi, monolog, lakon, penulisan cerpen, seriosa dan kegiatan seni lainnya.

Berita Terkait:  Pelaksanaan Kegiatan Sarapan Sehat Disambut Antusias Siswa

Meskipun terlalu dekat waktu seleksi dengan pelaksaan lomba ditingkat Universitas, kata Herson, pihaknya tetap optimis untuk juara ditingkat Universitas sampai juara ditingkat Nasional.

“Karena pengalaman kemarin, kami juga juara ditingkat Universitas dan juara juga ditingkat nasional. Meskipun tidak juara 1 dan juara 2” tandasnya.(*) 

Berita Terkait:  Mahasiswa PG PAUD UNG Gelar Kegiatan Spritual Healing

Penulis: Ahmad Badu, Kharisma Aulia/ Mahasiswa Magang UNG
Editor: Sucipto Mokodompis