Kabar Nusantara

Anggota Komisi III DPR RI Yakin Polri Mampu Jaga Netralitas Saat Pemilu

×

Anggota Komisi III DPR RI Yakin Polri Mampu Jaga Netralitas Saat Pemilu

Sebarkan artikel ini
Netralitas Polri
Anggota Komisi III DPR RI Fraksi PKB Mohammad Rano Alfath. (Foto: Dok. Polri)

Hargo.co.id, JAKARTA – Anggota Komisi III DPR RI Fraksi PKB Mohammad Rano Alfath mengaku yakin Polri mampu menjaga Netralitas jelang Pemilu 2024.

Berita Terkait:  Terbukti Berbuat Asusila, DKPP Pecat Ketua KPU RI Hasyim Asy'ari

badan keuangan

Menurutnya, Kapolri Jendral Polisi Listyo Sigit Prabowo mampu menjaga netralitas seluruh aparat kepolisian dalam menghadapi Pemilu 2024 nanti.

Polri juga memiliki prinsip yang teguh dan akan tunduk kepada undang-undang, khususnya UU nomor 2 tahun 2002 tentang Kepolisian Republik Indonesia.

Berita Terkait:  Debitur Pinjol Dikabarkan Bunuh Diri, Diduga Akibat Teror

badan keuangan

“Saya meyakini sepenuhnya bahwa Pak Kapolri bisa bertanggung jawab dan profesional menjaga netralitas jajaran yang dipimpinnya,” katanya, Senin (27/11/23).

Hal tersebut, lanjut Mohammad Rano Alfath, dapat dilihat dari surat telegram yang sudah diterbitkan oleh Kapolri Jendral Polisi Listyo Sigit Prabowo.

Berita Terkait:  Dua Taruna Akpol Raih Penghargaan di ajang International Undergraduate Conference on Policing 2023

“Surat telegram itu juga memastikan bahwa pemilu nanti berlangsung adil dan bebas dari pengaruh yang tidak seharusnya,” kata Mohammad Rano Alfath.

Ia mengatakan, netralitas Polri merupakan hal yang krusial untuk memastikan keadilan dan kepercayaan publik dalam proses pemilu.

Berita Terkait:  Polsek Kota Utara Tindaki Kendaraan Brong saat KRYD, Knalpot Dijadikan Patung Robot

Menurutnya netralitas tersebut dapat mempertahankan kepercayaan publik.

“Simpelnya, netralitas Polri adalah fondasi dari integritas pemilu, yang membantu mempertahankan kepercayaan publik dalam proses demokrasi,” ujarnya.

Berita Terkait:  Satgas TPPO Amankan Lima Mucikari di Gorontalo

Kepercayaan masyarakat akan integritas dan netralitas Polri akan memperkuat kepercayaan kepada lembaga-lembaga demokratis dan hasil pemilihan.

Mohammad Rano Alfath memandang, Operasi Mantap Brata (OMB) yang diluncurkan Polri untuk pengamanan pemilu sudah cukup matang.

Berita Terkait:  Divisi Humas Polri Berangkatkan Jurnalis dan Personil ke Tanah Suci

Selain itu, baginya jumlah personel yang dilibatkan dalam Operasi Mantap Brata sudah sesuai,

Dimana, ada sebanyak 261.695 personel dengan rincian 2.130 personel untuk Satgas Opspus dan 259.565 personel untuk Satgas Opsda.

Berita Terkait:  Munaslub Kadin 2024: Dituding Ilegal Lantaran Melawan Aturan Organisasi Hingga Keppres

“Hal ini menjadi bukti bahwa Kapolri sangat memahami pentingnya strategi dalam menghadapi situasi yang kompleks selama periode pemilihan,” katanya.

Ia berharap, semangat netralitas dan profesionalisme Polri selama proses Pemilu ini

tetap terjaga dalam berbagai aspek tugas dan tanggung jawab yang ada.

Berita Terkait:  Pukul Dua Anggotanya, Kapolres Dairi Dicopot Dari Jabatannya

“Dan yang terpenting, saya minta seluruh jajaran kepolisian implementasikan dengan baik arahan yang sudah diberikan Kapolri ini,” tandasnya. (*)

Rilis: Humas Mabes Polri 

Berita Terkait:  Biro Logistik Polda - Pertamina Gorontalo Gelar Rapat Evaluasi Pelayanan BBM