Example 728x250 Example 728x250
Kab. Gorontalo Utara

Thariq Imbau Warga Jaga Fasilitas Bantuan Pamsimas

×

Thariq Imbau Warga Jaga Fasilitas Bantuan Pamsimas

Sebarkan artikel ini
Bantuan Pamsimas
Thariq Modanggu saat melakukan uji coba bantuan Pamsimas di Dusun Botuwopadu Desa Tolango, Kecamatan Anggrek, Rabu (20/9/2023).

Hargo.co.id, GORONTALO – Bupati Gorontalo Utara, Thariq Modanggu mengimbau masyarakat di Dusun Botuwopadu Desa Tolango, Kecamatan Anggrek merawat Fasilitas Bantuan Program Pamsimas yang diberikan oleh Pemerintah.

Berita Terkait:  PPID Gorut Ikuti Bimtek Dinas Kominfotik Provinsi Gorontalo

badan keuangan

Hal tersebut disampaikannya saat mengikuti pelaksanaan uji coba bantuan program Pamsimas dari Balai Pelaksana Pemukiman wilayah Gorontalo yang ada di Desa tersebut, Rabu (20/9/2023).

“Alhamdulillah masyarakat di Dusun Botuwopadu, Desa Tolango telah mendapatkan bantuan fasilitas air bersih. Kami berharap masyarakat lebih khusus penerima menjaga fasilitas ini sehingga dapat dimanfaatkan untuk waktu yang lama,” kata Thariq Modanggu.

Berita Terkait:  Rusdianto Kaluku Kembali Ditunjuk sebagai Pj Kepala Desa Deme I

badan keuangan

Ia juga mengucapkan terimakasih kepada Balai Pelaksana Pemukiman wilayah Gorontalo atas bantuan yang diberikan kepada masyarakat di daerah itu.

“Atas nama pemerintah daerah dan masyarakat Desa Tolango kami mengucapkan terimakasih kepada Balai Pelaksana Pemukiman atas bantuan ini. Semoga ini bisa dimanfaatkan dengan sebaik-baiknya,” pungkasnya.(*) 

Berita Terkait:  Pencarian Nelayan yang Hilang di Perairan Gorut Resmi Dihentikan

Penulis: Alosius M. Budiman