Example 728x250
Legislatif

Irwan: Buruh Tulang Punggung Ekonomi

×

Irwan: Buruh Tulang Punggung Ekonomi

Sebarkan artikel ini
percontohan, Pemilu Telah Usai, Saatnya Kembali Genjot Kinerja, periode 2019-2024, DPRD Kabgor - Buruh Ekonomi
Wakil Ketua DPRD Kabupaten Gorontalo, Irwan Dai. (Istimewa)

Hargo.co.id, GORONTALO – Wakil Ketua DPRD Kabupaten Gorontalo Irwan Dai mengatakan, buruh merupakan tulang punggung ekonomi. Sebab, buruh memiliki kontribusi besar dalam mempercepat gerak pembangunan diberbagai sektor.

Berita Terkait:  Turnamen Domino Sahabat Beni Nento Resmi Dibuka, Rebutkan Total Hadiah Jutaan Rupiah

badan keuangan

Ini dikatakan Irwan Dai, dalam memperingati Hari Buruh Internasional atau May Day yang jatuh setiap tanggal 1 Mei.

Irwan menuturkan, konstribusi buruh patut diapresiasi. Yaitu, dengan memperjuangkan kesejahteraan dan hak hidup yang layak para buruh.

Berita Terkait:  Lanjutan Pekerjaan Jalan Bypass Gorut, PU-Kontraktor Diminta Maksimal

badan keuangan

“Kerja-kerja buruh memang patut untuk diapresiasi dan hak-hak mereka harus diperjuangkan. Kami di DPRD terus berkomitmen melakukan hal itu untuk para buruh di daerah,” ujar Irwan, Rabu (1/5/2024).

Politisi Partai Golkar ini menyampaikan, pembangunan ekonomi yang baik dapat terwujud jika sinergi dilakukan antara buruh, pengusaha dan pemerintah.

Berita Terkait:  Roni Minta APBD 2023 Disesuaikan Dengan PMK 212

Oleh sebab itu, ia meminta pengusaha dan pemerintah ikut mendukung kesejahteraan para buruh. Banyak aspirasi para buruh yang telah diterima oleh DPRD. Aspirasi mereka masih terkait tentang kesejahteraaan, jaminan kesehatan dan keamanan kerja.

“Tugas kami di DPRD adalah memastikan hak-hak buruh ini diterima, maka diperlukan komitmen bersama antara pengusaha dan pemerintah untuk mensejahterahkan para kaum buruh,” jelas Irwan.

Berita Terkait:  Upah PPPK di Gorut Harus Dibayar Mulai dari Januari

Irwan menambahkan, agar para pelaku industri lintas sektor dapat memperhatikan dinamika dan berbagai persoalan terkait buruh yang terjadi dilapangan saat ini.

“Ini untuk kebaikan kelompok pekerja dan ekosistem ekonomi dapat terus tumbuh dengan baik. Atas nama pribadi dan DPRD, saya ucapkan selamat Hari Buruh Internasional,” tandas Irwan.(*) 

Berita Terkait:  Bahas APBD 2024, Banggar-TAPD Kabgor Harus Serius

Penulis: Deice