Kota Gorontalo

Pasar Murah Bersubsidi Pemkot Gorontalo, Harga Paket Bahan Pokok Diskon 50 Persen

×

Pasar Murah Bersubsidi Pemkot Gorontalo, Harga Paket Bahan Pokok Diskon 50 Persen

Sebarkan artikel ini
Pasar Murah Bersubsidi Pemkot Gorontalo, Harga Paket Bahan Pokok Diskon 50 Persen
Wakil Wali Kota Gorontalo, Indra Gobel, menyerahkan secara simbolis paket bahan pokok masyarakat pada acara pasar murah bersubsidi yang diselenggarakan di Lapangan 11 Maret, Kelurahan Buladu, Kecamatan Kota Barat pada Sabtu, 22/03/2025. (Foto: Sintya Kadir/Mahasiswa magang UNG)

Hargo.co.id, GORONTALO – Pemerintah Kota (Pemkot) Gorontalo menggelar pasar murah bersubsidi di Lapangan 11 Maret, Kelurahan Buladu, Kecamatan Kota Barat, Sabtu (22/3/2025).

Berita Terkait:  Di Pembinaan Tata Kelola ASN, Marten Soroti Soal Netralitas

Kegiatan yang dibuka langsung oleh Wakil Wali Kota Gorontalo, Indra Gobel ini disambut antusias oleh masyarakat yang telah memadati lokasi sejak pagi.

Dinas Perdagangan dan Perindustrian (Perdagin) yang menjadi leading sektor dalam kegiatan ini, menyediakan 1.500 paket bahan pokok yang tiap paketnya disubsidi hingga 50 persen.

Berita Terkait:  Usai Upacara 17 Agustus, Pasar Sentral Mulai Dioperasikan

Dimana, masyarakat hanya perlu membayar Rp100.000 dari harga normal Rp200.000.

Setiap paket, berisi beras premium 5 kg, bawang merah 250 gram, cabai rawit 250 gram, gula pasir 1 kg, minyak goreng 1 liter, dan telur ayam 10 butir.

Wakil Wali Kota Gorontalo, Indra Gobel mengatakan bahwa pasar murah ini bertujuan untuk membantu

masyarakat memenuhi kebutuhan pokok dengan harga terjangkau, terutama menjelang Hari Raya Idulfitri.

Berita Terkait:  Inflasi yoy Kota Gorontalo 3,15 Persen, Ini Penyebabnya

Ia juga berharap kegiatan ini dapat menekan inflasi dan memberikan efek stabilisasi harga di pasar.

Pasar murah ini diharapkan dapat terus berlanjut agar dapat menjangkau

lebih banyak masyarakat yang membutuhkan dalam memenuhi kebutuhan menjelang hari raya Idulfitri,” harap Indra.

Berita Terkait:  Bapanas Gelar GPM di Gorontalo, Marten: Bisa Kurangi Kemiskinan

Di tempat yang sama, Kepala Dinas Perdagin Kota Gorontalo, Haryono Suronoto, menambahkan bahwa

kegiatan ini juga merupakan bagian dari upaya pemulihan ekonomi masyarakat.

Pasar murah ini melibatkan beberapa distributor besar seperti Hypermart Gorontalo, Indogrosir Gorontalo, Supertop Distribusi Gorontalo, dan R3 Supplier.

Berita Terkait:  Semangat Baca Al-Quran Diharapkan Terus Terawat Meski di Luar Ramadan

Pasar murah ini merupakan bagian dari upaya pemerintah dalam mengendalikan inflasi

akibat kenaikan harga menjelang hari raya serta mendukung pemulihan ekonomi masyarakat,” kata Haryono Suronoto.(MG-01/MG-07)