Hargo.co.id, GORONTALO – Wakil Ketua I Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Gorontalo Utara (Gorut), Roni Imran mendesak Pemerintah Kabupaten Gorut untuk segera memasukan RKA APBD tahun 2024.

Pasalnya, sampai saat ini, RKA yang dinantikan oleh pihak DPRD Gorut, belum juga diterima oleh pihaknya. Padahal, untuk Paripurna R-APBD 2024 telah dilaksanakan oleh legislatif sejak Oktober kemarin.
“Kami berharap ya, agar pihak eksekutif segera memasukan RKA untuk tahun anggaran 2024,” kata Roni Imran saat dihubungi awak media ini, Rabu (8/11/2023).

Roni menjelaskan, pihaknya berharap agar pihak eksekutif benar-benar memperhatikan akan hal ini dan untuk waktunya ditegaskan bahwa pihaknya berharap agar pekan ini, RKA yang dinanti tersebut benar-benar direalisasikan untuk diserahkan ke DPRD.
“Pekan ini diharapkan agar RKA tersebut segera dimasukan. Karena untuk pembahasannya direncanakan pada pekan depan,” tegasnya.
Pembahasan APBD 2024 tersebut kata aleg Nasdem tersebut akan dimulai pekan depan,
yang pembahasan awalnya mulai dari tingkat komisi dan berlanjut ke tingkatan Badan Anggaran (Banggar).
Terkait dengan waktu yang tersisah saat ini apakah akan maksimal atau tidak, menurut Roni itu tidak jadi masalah, karena pihaknya pasti akan memaksimalkannya.
“Selain itu juga untuk tahun depan tidak banyak program, kecuali dari DAK. Dan juga tidak banyak yang berubah soal regulasi,” ujarnya.
Oleh karena itu, Roni berharap apa yang disampaikannya ini mendapatkan perhatian yang serius dari pihak eksekutif.(*)
Penulis: Alosius M. Budiman