Gorontalo

Kabupaten/Kota Diharapkan Segera Tindaklanjuti Program Bele Mo’osehati

×

Kabupaten/Kota Diharapkan Segera Tindaklanjuti Program Bele Mo’osehati

Sebarkan artikel ini
Kabupaten_Kota Diharapkan Segera Tindaklanjuti Program Bele Mo'osehati
Penjagub Rudy Salahuddin didampingi Ketua TP PKK, saat memantau makanan tambahan di Bele Mo'osehati di Sipatana. (Foto: Diskominfotik)

Hargo.co.id, GORONTALO – Penjagub Gorontalo Rudy Salahuddin memberi apresias terhadap program Bele Mo’osehati atau rumah sehat yang digagas oleh Tim Penggerak PKK dan Dinas Kesehatan Provinsi Gorontalo.

Berita Terkait:  Usai Dikukuhkan, Pengurus ForLUPBG Diharapkan Bersinergi dengan Pemerintah

badan keuangan

Ia berharap program ini menjadi solusi dalam pengentasan stunting atau tengkes. Hal itu diutarakan Rudy saat memantau pemberian makanan tambahan di Bele Mo’osehati Kecamatan Sipatana, Kota Gorontalo, Jumat (7/2/2025).

“Alhamdulillah Bele Mo’osehati di Kecamatan Sipatana ini sudah mulai beroperasi. Tadi kita lihat ada 10 anak kurang gizi, mereka ini yang akan diintervensi di sini selama tiga bulan. Kita berharap ini jadi solusi untuk penanganan stunting,” kata Rudy Salahuddin.

Berita Terkait:  Penjagub Gorontalo Salat Idul Adha di Masjid Baiturahim

badan keuangan

Dari 10 anak yang diintervensi di Bele Mo’osehati Kecamatan Sipatana, sebagian memiliki berat badan kurang serta tinggi badan yang tidak sesuai dengan usianya. Selama masa intervensi dalam kurun waktu tiga bulan, anak-anak tersebut akan memperoleh asupan gizi, makanan tambahan, serta pemeriksaan kesehatan.

“Jika kondisi anak yang dintervensi sekarang sudah mencapai target, akan diganti dengan anak lain,” ujar Rudy.

Berita Terkait:  Perekaman KTP El, Dukcapil PMD Optimis Seluruh Kabupaten Kota Sentuh Target Nasional

Ia berharap program Bele Mo’osehati juga dapat ditindaklanjuti oleh pemerintah kabupaten/kota. Rudy optimis dengan kolaborasi dan kerja sama seluruh pihak terkait, permasalahan stunting di Gorontalo bisa diatasi.

“Bantuan dari Baznas dan BKKBN sangat luar biasa untuk bisa beroperasinya Bele Mo’osehati ini. Saya berharap pemerintah kabupaten/kota dapat menindaklanjutinya,” harapnya.(Rls) 

Berita Terkait:  Penjagub Minta Pelayanan di OPD Tetap Maksimal Selama Ramadan