Example 728x250 Example 728x250
Kabar Nusantara

Ops Zebra Otanaha 2023, Dit Lantas Edukasi Warga Melalui Dialog Interaktif

×

Ops Zebra Otanaha 2023, Dit Lantas Edukasi Warga Melalui Dialog Interaktif

Sebarkan artikel ini
edukasi
Ditlantas Polda Gorontalo saat memberikan himbauan dan pesan kamtibmas melalui stasiun radio. (Foto: Istimewa)

Hargo.co.id, GORONTALOPolda Gorontalo terus memberikan edukasi dan pemahaman kepada masyarakat untuk tertib dalam berlalu lintas.

Berita Terkait:  229 Bintara Baru Lulusan SPN Polda Gorontalo Resmi Dilantik

badan keuangan

Selain disampaikan secara langsung, Ditlantas Polda Gorontalo juga memberikan himbauan dan pesan kamtibmas melalui stasiun radio.

Seperti halnya yang dilakukan oleh Kabag Bin Ops Dit Lantas, Kompol Abdul Rachman saat mewakili Direktur Lalu Lintas Polda Gorontalo.

Berita Terkait:  BNPT: Teroris dan Radikalisme Seperti Penyakit Mental

badan keuangan

Ia memberikan edukasi kepada masyarakat melalui dialog interaktif di Radio Suara Rakyat Hulonthalo dengan membawa tema Operasi Zebra Otanaha 2023.

Dalam kegiatan tersebut, Kompol Abdul Rachman turut didampingi oleh Iptu Alex Talipi selaku Kasatgas 3 Gakkum Ops Zebra Otanaha 2023.

Berita Terkait:  SSDM Polri Gelar Baksos dan Akan Bangun SMA Taruna Bhayangkara di Bogor

Kompol Rachman mengatakan, saat ini pihak Kepolisian Daerah Gorontalo dan Polres jajaran menggelar Operasi Zebra Otanaha 2023.

Operasi tersebut, kata Kompol Rachman, telah resmi dimulai dari tanggal 04 September kemarin dan akan berlangsung hingga 17 September 2023 mendatang.

Berita Terkait:  Divisi Humas Polri Berangkatkan Jurnalis dan Personil ke Tanah Suci

“Operasi zebra ini merupakan operasi kepolisian di bidang pemeliharaan keamanan dan ketertiban masyarakat,” terangnya.

Dimana, kata dia, dalam pelaksanaannya mengedepankan fungsi lalu lintas yang didukung fungsi operasional kepolisian lainnya dan

Berita Terkait:  Putusan MK: Pemilu Gunakan Sistem Proporsional Terbuka

juga dilaksanakan dalam bentuk edukatif dan persuasif serta humanis didukung penegakkan hukum lantas secara elektronik (etle statis).

Selain itu, pihaknya juga akan melakukan teguran simpatik dalam rangka meningkatkan disiplin masyarakat dalam berlalu lintas.

Berita Terkait:  Polri Gelar Deklarasi Pemilu Damai Bersama Penyedia Jasa Telekomunikasi

Dirinya juga menambahkan, ada tujuh pelanggaran prioritas menjadi sasaran dalam Operasi Zebra 2023.

Pelanggaran tersebut yakni melawan arus, berkendara di bawah pengaruh alkohol, menggunakan HP saat mengemudi serta tidak menggunakan Helm SNI.

Berita Terkait:  Tim Sops Polri Gelar Supervisi Pelaksanaan Operasi Mantap Brata 2023-2024

Selain itu, mengemudikan kendaraan tanpa sabuk pengaman, melebihi batas kecepatan, serta pengendara di bawah umur juga menjadi sasaran.

“Tak hanya itu, untuk pelanggaran Lalu Lintas berupa penggunaan Knalpot brong dan ODOL juga menjadi sasaran operasi,” kata Kompol Rachman.

Berita Terkait:  Ini Pesan Kapolda Gorontalo ke Bintara Polri Gelombang II

“Namun kita harapkan dengan dilakukannya operasi ini, masyarakat dapat disiplin berlalu lintas, sehingga dapat mencegah terjadinya kecelakaan lalu lintas,” ucapnya.

Dirinya berharap adanya sosialisasi ini dapat dijangkau oleh seluruh lapisan masyarakat Provinsi Gorontalo.
Berita Terkait:  Kapolda Gorontalo Pimpin Apel Gelar Pasukan Operasi Zebra Otanaha 2023

Dengan begitu, dapat terwujud Keamanan, Keselamatan, Ketertiban dan Kelancaran Lalu Lintas (Kamseltibcarlantas) yang aman dan kondusif.

Dalam dialog tersebut banyak mendapatkan pertanyaan dari masyarakat yang sangat antusias untuk mengetahui dilaksanakannya Operasi Zebra Otanaha.

Berita Terkait:  Universitas Bina Mandiri Gorontalo Safari Ramadan dan Serahkan Bantuan di Masjid Al-Furqon

Masyarakat juga merasa puas dengan penjelasan narasumber terkait pertanyaan yang disampaikan.(*)

Rilis: Humas Polda Gorontalo 

Berita Terkait:  Tim Sops Polri Gelar Supervisi Pelaksanaan Operasi Mantap Brata 2023-2024