Gorontalo

Penjagub Gorontalo Lantik Dewan Pengawas BLUD RSUD dr. Hasri Ainun Habibie

×

Penjagub Gorontalo Lantik Dewan Pengawas BLUD RSUD dr. Hasri Ainun Habibie

Sebarkan artikel ini
Penjagub Gorontalo Lantik Dewan Pengawas BLUD RSUD dr. Hasri Ainun Habibie
Ismail Pakaya (kanan) dalam kegiatan acara pelantikan Dewan Pengawas BLUD RSUD dr. Hasri Ainun Habibie, Selasa (20/2/2024). (Foto: Diskominfotik)

Hargo.co.id, GORONTALO – Penjabat Gubernur Gorontalo, Ismail Pakaya melantik tiga pejabat Dewan Pengawas Badan Layanan Umum Daerah (BLUD) RSUD dr. Hasri Ainun Habibie, Selasa (20/2/2024).

Berita Terkait:  Jaga Stabilnya Angka Inflasi Gorontalo, TPID Diminta Tetap Satu Persepsi

badan keuangan

Ketiga pejabat tersebut adalah Sekda Provinsi Gorontalo, Sofian Ibrahim sebagai ketua dewan pengawas. Prasetyo Abdi Utama Biki sebagai sekretaris dan Kadis Kesehatan Provinsi Gorontalo, Anang S. Otoluwa sebagai anggota.

Dalam penyampaiannya, Ismail menyampaikan tentang pentingnya dewan pengawas BLUD sebagai wujud dalam mengembangkan mutu layanan rumah sakit daerah kepada masyarakat.

Berita Terkait:  Dukcapil PMD Provinsi Gorontalo Gelar Rapat Konsolidasi Persiapan Pemilu 2024

badan keuangan

Dijelaskannya, pengawasan yang dilaksanakan dilakukan secara internal yang bersifat nonteknis, utamanya dalam memenuhi, mengawasi, menjaga hak dan kewajiban pasien, penerapan etika, dan pengendalian program rumah sakit.

“Sebagai perwakilan pemerintah daerah dalam sebuah struktur BLUD,

Dewan Pengawas tentu harus melaksanakan tugas dengan baik

untuk mengawasi roda usaha maupun aktivitas lain yang dilakukan oleh rumah sakit umum daerah,” kata Ismail.

Berita Terkait:  Penjagub: SMK Tak Hanya Jadi Pilihan Terakhir Melanjutkan Pendidikan

Dirinya menambahkan tingkat kepercayaan masyarakat terhadap pelayanan rumah sakit juga turut menjadi perhatian seluruh jajaran.

Baginya fasilitas rumah sakit yang cukup memadai masih belum cukup bila pasien yang berobat kurang percaya akan kemampuan tenaga medis dalam melakukan pengobatan.

Berita Terkait:  Penjagub Minta, Khutbah Jumat Bahas Dosa dan Larangan Bunuh Diri

“Saya berharap dan juga mengingat agar setiap jajaran dr. Hasri Ainun Habibie

tetap menjaga profesionalitas dan tidak menolak pasien apapun kondisinya,

sebab kemanusiaan dan integritas harus dikedepankan disamping urusan administrasi dan keuangan,” tandasnya.(Rilis)