Kabar Nusantara

Perkuat Koordinasi, Kapolda Gorontalo Kunjungi Brigif 22/Ota Manasa

×

Perkuat Koordinasi, Kapolda Gorontalo Kunjungi Brigif 22/Ota Manasa

Sebarkan artikel ini
Brigif 22
Kapolda Gorontalo, Irjen Pol Angesta Romano Yoyol bersama sejumlah PJU Polda saat bersilaturahmi ke Brigif 22 Otamanasa di Gorontalo Utara, Sabtu (12/08/2023). (Foto: Istimewa)

Hargo.co.id, GORONTALO – Kapolda Gorontalo Irjen Pol Angesta Romano Yoyol bersilaturahmi ke Brigif 22/ Ota Manasa di Gorontalo Utara, Sabtu (12/08/2023).

Berita Terkait:  Bertemu Putra Gorontalo Perwakilan Paskibraka Nasional, Kapolda: Ini Harus Jadi Motivasi

badan keuangan

Dalam kunjungan yang bertujuan untuk memperkuat koordinasi antara kepolisian dan militer tersebut, Kapolda didampingi sejumlah Pejabat Utama (PJU).

Hal tersebut disampaikan Kapolda Gorontalo melalui Kabid Humas Polda Gorontalo Kombes Pol Desmont Harjendro.

Berita Terkait:  Hasil Survei Litbang Kompas Sebut 87,8 Persen Masyarakat Puas Terhadap Kinerja Polri

badan keuangan

Ia mengatakan, sinergi yang terjalin antara TNI-Polri sangat penting demi menjaga ketertiban dan keamanan masyarakat Gorontalo.

“Tujuan dari kunjungan ini adalah untuk memperkuat kerjasama dalam menjaga stabilitas dan keamanan di wilayah Provinsi Gorontalo,” kata Desmont.

Berita Terkait:  Kunjungan Kenegaraan ke Australia, Jokowi Fokus Penguatan Kerja Sama Ekonomi

Ia juga mengucapkan terimakasih kepada Komandan Brigif 22 Otamanasa, Letkol Infantri M. Efendi yang telah menyabut baik kedatangan tersebut.

“Kami mengucapkan terimakasih kepada Komandan Brigif 22 Otamanasa beserta jajarannya yang telah menyabut kedatangan kami dengan baik,” ucapnya.

Berita Terkait:  Natal Berlangsung Aman dan Kondusif, Kapolda Ucapkan Terimakasih kepada Masyarakat

“Terimakasih juga telah bersama-sama dengan Polda membagun sinergi, membina masyarakat di Gorontalo,” tambah Mantan Kapolres Gorontalo Kota itu.

Ia berharap, sinergisitas yang terbangun dengan baik dapat selalu ditingkatkan untuk mengawal pembangunan di Provinsi Gorontalo.

Berita Terkait:  Kapolsek Paguyaman Pantai Salurkan Paket Ramadan

“Saya berharap, kita semuanya tetap meningkatkan sinergitas dan membangun kebersamaan untuk mengawal kegiatan Provinsi maupun kegiatan interen kita,” katanya.

“Sehingga sinergi ini tidak hanya dimulut, tetapi juga dilapangan dari unsur pimpinan sampai kepada anggota yang ada dilapangan,” tandasnya.(*)

Berita Terkait:  Peringati Hari Kemerdekaan, Biro SDM Polda Gorontalo Gelar Aksi Penanaman Pohon

Rilis: Humas Polda Gorontalo