Hargo.co.id, GORONTALO – Ketua Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Pohuwato, Beni Nento, resmi membuka Musyawarah Kabupaten (Muskab) ke-II Federasi Panjat Tebing Indonesia (FPTI) Pohuwato, Kamis (7/9/2023).

Ditemui usai membuka Muskab FPTI, Ketua Komisi III DPRD Kabupaten Pohuwato itu, mengharapkan,
FPTI Pohuwato dapat kembali meningkatkan prestasi para atlit panjat tebing Pohuwato ditingkat Provinsi hingga Nasional.

“Besar harapan kami FPTI Pohuwato bisa memberikan sumbangsih pemikiran dan kerja nyatanya dalam memajukan cabang olahraga panjat tebing khususnya di Pohuwato,” ucap Beni Nento.
Selalu Ketua Komisi Pohuwato, dirinya juga menyampaikan dukungannya terhadap Federasi tersebut, Lebih-lebih, kata Beni, dalam waktu dekat salah satu atlit panjat tebing asal Pohuwato juga akan mengikuti Pra PON 2023.
“Kami tentu sangat mendukung dan mensuport FPTI Pohuwato.
Kami berharap kepengurusan yang baru hasil dari Muskab hari ini dapat bersinergi dengan cabor-cabor lain juga
dengan Koni Pohuwato khususnya kaitan dengan pembinaan atlit ataupun program kerja yang tujuannya untuk memajukan Cabor Panjat Tebing di Pohuwato,” pungkasnya.
Sementara itu, Ketua Ketua Umum FPTI, Erikyanto Supu, mengungkapkan,
Muskab ini merupakan bagian penting dan syarat untuk sebuah organisasi keolahragaan di bawah naungan KONI,
dimana hal ini menjadi bukti bahwa FPTI Pohuwato taat dan tertib administrasi secara kelembagaan di tingkat Kabupaten.
“Sehingganya, harapan kami semoga pelaksanaan Muskab kali ini berjalan dengan baik,
dan menghasilkan pengurus-pengurus yang mempunyai misi dan visi yang sama untuk kemajuan FPTI Pohuwato kedepannya,
serta mampu menjadi sentrum bagi pembinaan atlet panjat tebing di Pohuwato yang mampu berkiprah
di tingkat Lokal, Nasional, maupun Internasional,” ungkapnya.
Dalam kesempatan tersebut, dirinya juga menyampaikan ucapan terima kasih kepada Ketua KONI Kabupaten Pohuwato
yang telah meluangkan waktunya untuk menghadiri sekaligus membuka gelaran Muskab
“Beberapa hal juga tadi beliau sampaikan terkait eksistensi FPTI di Kabupaten Pohuwato ini. Ini menjadi catatan kami nantinya untuk kepengurusan yang baru,” pungkasnya. (*)
Penulis: Riyan Lagili