Hargo.co.id, GORONTALO – Pemerintah Kabupaten Gorontalo Utara akan melakukan mediasi untuk mempertemukan masyarakat nelayan Kecamatan Ponelo Kepulauan dan Pengelola Pulau Saronde.

Pertemuan yang rencananya akan berlangsung pada Senin (30/1/2023), pekan depan tersebut berkaitan dengan polemik yang terjadi di Pulau Saronde.
“Saya sudah meminta pak Sekretaris Daerah untuk turun langsung. Bila perlu lakukan sosialisasi atau diskusi dengan masyarakat, biar ini bisa selesai dengan baik,” kata Bupati Gorontalo Utara, Thariq Modanggu, Jumat (27/1/2023).

Ia juga meminta pertemuan tersebut dihadiri oleh dinas terkait agar seluruh pertanyaan masyarakat bisa terjawab dengan konkret sehingga persoalan ini tidak berlarut-larut.
“Saya juga sudah meminta agar semu di undang, baik itu pengelola dan masyarakat termasuk dinas terkait yakni Dinas Pariwisata, Dinas Perikanan, Bagian Hukum Setda. Bila perlu Inspektorat juga harus hadir,” tandasnya.(*)
Penulis: Alosius M. Budiman