Kab. Bone Bolango

Warga Keluhkan Jalan Rusak di Suwawa

×

Warga Keluhkan Jalan Rusak di Suwawa

Sebarkan artikel ini
Warga Keluhkan Jalan Rusak di Suwawa
Kondisi jalan jalan rusak yang berbeda di Desa Tingkohubu, Kecamatan Suwawa, Kabupaten Bone Bolango. (Foto: Ahmad Badu untuk HARGO)

Hargo.co.id, GORONTALO – Sejumlah ruas jalan yang beradaa di Desa Tingkohubu, Kecamatan Suwawa, Kabupaten Bone Bolango dikeluhkan oleh warga setempat.

Berita Terkait:  Bupati Merlan Resmikan Gedung Baru DPRD Bone Bolango

badan keuangan

Pantauan media ini, banyak terlihat lubang dan retakan yang menghiasi jalan. Ada beberapa titik lubang sudah tergolong parah, apalagi saat musim penghujan tiba, lubang tersebut menjadi kubangan air yang menggangu pengendara.

Menurut warga sekitar, jalan tersebut memang sudah rusak sejak 2 tahun lalu. Saat itu kondisi lubang tersebut masih kecil, mereka sampai menutupinya dengan cor semen agar mengurangi tingkat kecelakaan.

Berita Terkait:  Pemkab Bone Bolango Buka Pos Pengaduan Bagi Korban Longsor Tambang Suwawa yang Belum Ditemukan

badan keuangan

“Sebelumnya jalan tersebut masih kecil, kami berusaha menutupinya dengan cor semen. Sekarang sudah besar begini, bahkan sampai ada yang mengalami kecelakaan,” kata seorang warga yang rumahnya berada di sekitar lokasi tersebut.

Mereka berharap agar pemerintah segera mengambil langkah untuk memperbaiki kondisi jalan, sehingga bisa meningkatkan keselamatan bagi semua pengendara yang melintasi jalan tersebut.

Berita Terkait:  Kemendagri Terbitkan SK Bupati Definitif Merlan, Pekan Depan Dilantik Penjagub

Sementara itu, Dinas PUPR Provinsi Gorontalo saat dikonfirmasi terkait hal tersebut mengungkapkan bahwa jalan tersebut sudah masuk dalam salah satu ruas jalan yang akan diperbaiki tahun ini.

“Akan ada perbaikan dijalan tersebut tahun ini, kalau untuk bulannya belum dipastikan, tapi yang jelas tahun ini akan ada perbaikan” kata Kepala Seksi Bina Marga, melalui salah satu stafnya, Rasid.

Berita Terkait:  9.401 Pekerja di Bonbol Tercover BPJS, Dibiayai APBDes

Dirinya berharap tidak ada kendala dalam perbaikan jalan tersebut, sehingga bisa segera dilaksanakan

guna memberikan kenyamanan bagi para pengendara maupun warga yang berada disekitar lokasi tersebut.(*)

Penulis: Ahmad Badu/ Mahasiswa Magang UNG
Editor: Sucipto Mokodompis 

Berita Terkait:  Perjuangkan Aspirasi Rakyat, Pesan Merlan kepada Caleg Terpilih