Kota Gorontalo

Adhan-Indra Gratiskan Sambungan Air untuk Rumah Ibadah

×

Adhan-Indra Gratiskan Sambungan Air untuk Rumah Ibadah

Sebarkan artikel ini
Adhan-Indra Gratiskan Sambungan Air untuk Rumah Ibadah
Direktur Perumda Muara Tirta Kota Gorontalo, Lucky Paudi.

Hargo.co.id, GORONTALO – Program yang diusung Wali Kota dan Wakil Wali Kota Gorontalo, Adhan Dambea dan Indra Gobel di bidang keagamaan bukan omon-omon belaka.

Berita Terkait:  Ini Alasan Pemkot Gorontalo Lakukan Revitalisasi Kawasan Taruna Remaja

badan keuangan

Terbukti, Adhan dan Indra kembali membuat sebuah kebijakan khusus untuk rumah ibadah. Yaitu, menggratiskan sambungan air PDAM untuk rumah ibadah yang sudah tak berlangganan dan yang akan baru berlangganan.

“Ada program dari Pak wali kota dan Pak wakil wali kota untuk rumah ibadah, yakni menggratiskan sambungan air bagi rumah ibadah,” ujar Direktur Perusahaan Daerah Air Minum (Perumda) Muara Tirta Kota Gorontalo, Lucky Paudi.

Berita Terkait:  Sukses Tingkatkan PAD, Pemkot Dianugerahi APBD Award 2024 oleh Kemendagri

badan keuangan

Untuk menyukseskan program tersebut, lanjut Lucky, pihaknya telah menyurati seluruh pengelola rumah ibadah. Dalam surat itu, tambah dia, Perumda Muara Tirta menyertakan syarat dokumen yang wajib untuk dipenuhi.

“Dokumen yang kami butuhkan ini, seperti surat permohonan resmi dari pengurus rumah ibadah, foto copi ketua atau penanggung jawab rumah ibadah dan alamat lokasi rumah ibadah,” sambung Lucky.

Berita Terkait:  Ismail Dorong Warga Berpartisipasi Aktif Majukan Kota Gorontalo

Dia menambahkan, dokumen-dokumen tersebut, dapat disampaikan langsung ke kantor Perumda Muara Tirta atau melalui email [email protected].

“Sebagaimana harapan dari Pak Adhan dan Pak Indra, semoga program layanan ini bisa membantu rumah ibadah menyediakan akses air bersih jamaah,” pungkasnya.(Adv) 

Berita Terkait:  Bayar dan Lapor Pajak di Kota Gorontalo Bisa Secara Online, Inovasi Pemkot For Mudahkan Warga