Example 728x250
Kabar Nusantara

Kapolda Gorontalo Pimpin Apel Gelar Pasukan Operasi Zebra Otanaha 2023

×

Kapolda Gorontalo Pimpin Apel Gelar Pasukan Operasi Zebra Otanaha 2023

Sebarkan artikel ini
Apel Gelar Pasukan
Irjen Pol Angesta Romano Yoyol memimpin apel gelar pasukan Operasi Kepolisian Zebra Otanaha 2023, Senin (04/09/2023). (Foto : Istimewa).

Hargo.co.id, GORONTALO – Kapolda Gorontalo Irjen Pol Angesta Romano Yoyol memimpin apel gelar pasukan Operasi Kepolisian Zebra Otanaha 2023, Senin (04/09/2023).

Berita Terkait:  Polsek Botupingge Buka Puasa Bareng Anak Yatim dan Serahkan Bantuan Bahan Pokok

badan keuangan

Kegiatan yang berlangsung di Lapangan Mapolda turut dihadiri oleh Penjabat Gubernur, Danrem 133/Nani Wartabone dan unsur Forkopimda Provinsi Gorontalo.

Hadir pula Wakapolda, PJU Polda Gorontalo, Kapolres jajaran, pimpinan OPD tingkat Provinsi Gorontalo, serta gabungan personel operasi Zebra Otanaha 2023.

Berita Terkait:  Jangan Bermewah-mewahan, Pesan Irjen Pol Sandi ke Akpol Angkatan 56

badan keuangan

Kapolda Gorontalo menjelaskan, apel gelar pasukan hari ini dilaksanakan untuk melakukan pengecekan kesiapan Personil dan sarana yang akan digunakan.

Ia mengatakan, pengecekan tersebut penting dilakukan agar pelaksanaan operasi Zebra Otanaha tahun 2023 bisa berjalan dengan tertib dan lancar.

Berita Terkait:  Kerjasama dengan PPATK, Polri Bongkar Judi Bola yang Dikendalikan Dari Filipina

“Sebagaimana kita ketahui bersama bahwa permasalahan di bidang lalu lintas saat ini telah berkembang dengan cepat dan dinamis,” kata Kapolda.

Hal tersebut, lanjutnya, merupakan konsekuensi dari meningkatnya populasi penduduk yang membutuhkan transportasi dalam memenuhi kebutuhan hidupnya.

Berita Terkait:  Bid Propam Polda Gorontalo Gelar Gaktiblin

“Ini kemudian berdampak terhadap meningkatnya resiko keselamatan di jalan. Ditandai dengan masih tingginya angka kecelakaan dan pelanggaran lalu lintas yang terjadi,” terangnya.

Lebih lanjut Kapolda mengatakan, operasi kepolisian kewilayahan ini dilaksanakan dengan sandi operasi “Zebra Otanaha – Tahun 2023”.

Berita Terkait:  Polda Gorontalo - LLDIKTI Tandatangani Kerjasama, Tangani Tindak Pidana di Lingkungan Perguruan Tinggi

Tujuannya, kata dia, untuk menjamin terwujudnya stabilitas kamseltibcarlantas di wilayah Provinsi Gorontalo yang aman dan kondusif.

“Operasi ini akan berlangsung hingga 16 September 2023 untuk menjamin terwujudnya stabilitas kamseltibcarlantas di Provinsi Gorontalo,” ungkapnya.

Berita Terkait:  Polisi Buka Suara Terkait Laporan Terhadap Rocky Gerung

Dimana, kata Kapolda, dalam pelaksanaannya mengedepankan fungsi lalu lintas yang didukung fungsi operasional kepolisian lainnya dan

Juga dilaksanakan dalam bentuk edukatif dan persuasif serta humanis didukung penegakkan hukum lantas secara elektronik (etle statis).

Berita Terkait:  Gairahkan Ekonomi, RG Sulap Bagian Bawah Menara Limboto Layaknya Paris

Selain itu, pihaknya juga akan melakukan teguran simpatik dalam rangka meningkatkan disiplin masyarakat dalam berlalu lintas.

“Diharapkan operasi zebra ini dapat memberikan dampak yang positif terhadap penurunan angka kecelakaan dan pelanggaran lalulintas,” pungkasnya.(*)

Berita Terkait:  UNG Bersholawat, Diharap Seimbangkan Ilmu Keagamaan dan Akademik

Rilis: Humas Polda Gorontalo