Hargo.co.id, GORONTALO – Yahya Hasan (68), Warga Desa Boalemo, Kecamatan Kwandang, Kabupaten Gorontalo Utara (Gorut) yang hilang terseret arus sungai pada Rabu (5/3/2025) sekitar pukul 17:35 Wita, akhirnya ditemukan.
Korban ditemukan oleh Nani Molahu, warga Desa Posso, sekitar Pukul 06.20 Wita, Kamis (6/3/2025) dalam keadaan tidak bernyawa di tepi aliran sungai Posso, Dusun Irigasi Kecamatan Kwandang.
Saat itu, Nani Molahu yang akan pergi memindahkan hewan ternaknya yang berada di seberang sungai,
Nani kemudian melihat korban dalam keadaan terapung.
Sontak penemuan tersebut kemudian langsung disampaikan oleh Nani kepada Tim SAR Gabungan
yang saat itu tengah bersiap melakukan pencarian bersama dengan warga setempat yang tidak jauh dari lokasi penemuan.
Mendapatkan laporan tersebut, Tim SAR gabungan yang terdiri dari BASARNAS, TNI, Polri
dan masyarakat langsung menuju lokasi penemuan korban untuk melakukan evakuasi.
Korban yang sudah tidak bernyawa tersebut kemudian langsung dibawa ke rumah dan diserahkan ke pihak keluarga di Dusun Pakuku, Desa Boalemo.
Atas penemuan korban hilang tersebut, Kepala Basarnas Gorontalo melalui Koordinator Pos Kwandang,
Rickyanda Dako, menyampaikan terimakasih kepada seluruh pihak yang ikut berperan aktif dalam usaha pencarian korban
sejak semalam sampai dengan korban ditemukan dan dievakuasi untuk diserahkan kepada pihak keluarga.
“Saya juga mewakili Tim SAR Gabungan selain menyampaikan terimakasih, juga turut berdukacita kepada keluarga korban. Semoga keluarga yang ditinggalkan diberikan kesabaran dan semoga apa yang kita lakukan dibulan Ramadan ini beroleh berkah dari yang maha kuasa,” ungkapnya.
Kedepannya Ricky berharap agar tidak ada lagi kejadian seperti ini. Untuk itu, masyarakat diimbau agar memperhatikan perubahan cuaca dan kondisi lingkungan ketika beraktivitas diluar rumah.
“Jika ada peristiwa yang membutuhkan bantuan pihak SAR, masyarakat jangan sungkan untuk menghubungi kami secepatnya,” tandasnya. (Alosius)